Jus tomat untuk diet – Lemak yang menumpuk pada bagian tubuh tertentu merupakan salah satu musuh bagi kebanyakan orang. Beberapa orang lebih cenderung mempunyai perut buncit saat berat badan bertambah. Perut yang buncit akan membuat penampilan terganggu. Pastinya banyak orang yang menginginkan tubuh ideal dan proporsional, sehingga melakukan berbagai cara dilakukan.
Salah satunya yakni dengan diet, Anda perlu untuk mencoba jus tomat untuk diet. Sebab sudah banyak orang yang mencoba untuk mengkonsumsi jus tersebut dan nyatanya cukup signifikan membantu menurunkan berat badan.
Minum Jus Tomat untuk Diet Sebagai Peluntur Lemak
Diet adalah suatu metode tepat untuk membantu mengatur asupan makanan serta minuman yang masuk ke dalam tubuh guna menjaga dan mencapai berat badan yang ideal. Salah satu cara diet yang tepat dan baik secara alami yakni bisa Anda konsumsi jus tomat. Buah tomat memiliki kandungan vitamin sekitar 40% vitamin C harian baik untuk dijadikan jus diet.
Banyak peneliti yang mengungkapkan bahwa seorang wanita yang meminum segelas jus tomat setiap harinya selama kurang lebih delapan minggu bisa mengalami pengecilan lingkar pinggang. Selain itu juga ada peneliti yang mengungkapkan bahwa meminum jus tomat setiap hari dapat membantu menurunkan berat badan serta bisa menghilangkan lemak yang ada di bagian perut.
Buah tomat dipilih karena buah yang satu ini tergolong mempunyai kandungan gula yang cukup rendah. Maka dari itu, buah ini sangat cocok para wanita pilih untuk dikonsumsi membantu melancarkan program diet yang sedang dijalankan.
Cara Membuat Jus Tomat untuk Diet
Buah tomat sangat mudah untuk Anda temukan. Ketika berbelanja di pasar ataupun warung pastinya Anda bisa menemukan buah tersebut. Harganya yang terjangkau Anda dapat membelinya dalam jumlah banyak untuk persediaan dalam waktu seminggu membuat jus sebagai metode alami untuk membantu menurunkan berat badan. Nah, berikut cara membuat jus buah yang simpel untuk bantu menurunkan berat badan Anda.
Bahan
- 150 g buah tomat merah
- 20 g buah bit
- 200 g wortel
- 2 cabai merah
- 1 sendok makan air jeruk lemon
Cara Membuat
- Untuk mempercepat proses diet Anda, ambil sari-sari tomat, bit, wortel, serta cabai dengan menggunakan mesin juice extractor
- Tapi jika Anda mempunyai blender bisa memakainya dengan cara menghaluskan bahan-bahan yang ada dengan menambahkan sedikit air saja. Setelah itu bisa disaring dan buang ampasnya serta ambil sarinya saja.
- Kemudian campurkan dengan perasan air jeruk lemon, aduk sampai tercampur
- Jus tomat untuk program diet Anda siap untuk diminum
Sebagai catatan bahwa jus tomat untuk bantu melunturkan lemak ini ada baiknya diminum saat malam hari yakni menjelang tidur supaya proses pelunturan lemak tersebut bisa berjalan ketika Anda sedang tidur.
Manfaat Jus Tomat untuk Program Diet
-
Mengecilkan Ukuran Pinggang
Manfaat jus tomat untuk membantu menurunkan berat badan yakni mengecilkan ukuran pinggang. Para peneliti menyebutkan bahwa kurang lebih 25 wanita sehat yang usia rata-ratanya 20 sampai 30 tahun, mereka diminta untuk mengkonsumsi segelas jus tomat setiap harinya.
Hal itu bisa membantu untuk mengecilkan lingkar pinggang. Ukuran lingkar pinggang wanita tersebut setelah minum jus tomat cenderung akan mengalami penurunan sampai satu inchi. Namun banyak wanita juga mengalami pengurangan lemak usai dua bulan.
Selain itu juga mengecilkan lingkar pinggang, para peneliti mengungkapkan bahwa jus tomat bisa membantu untuk menurunkan resiko kanker, depresi, serta penyakit jantung.
-
Menurunkan Berat Badan
Manfaat jus tomat untuk diet yang berikutnya adalah membantu menurunkan berat badan. Bagi Anda yang sedang berusaha untuk menurunkan berat badan dengan diet, maka jus tomat merupakan pilihan yang cepat. Minum jus tomat secara rutin dan teratur setiap harinya bisa Anda lakukan untuk bantu menurunkan berat badan.
Mempunyai tingkat kalori yang cukup rendah serta tidak akan membuat badan menjadi gemuk, jus tomat bisa membuat efek kenyang karena ada kandungan nutrisi yang bantu mengeluarkan racun dalam tubuh. Jus tomat bukan hanya membuat Anda sehat, tapi juga bisa membuat tubuh menjadi langsing.
-
Mengurangi Kadar Lemak
Tomat mengandung banyak vitamin dan zat lain yang diperlukan oleh tubuh sehingga bisa membantu untuk menyeimbangkan kadar lemak di dalam tubuh dan menjadikan tubuh tidak akan gendut. Jus tomat mengandung vitamin A, C, K, serat, potasium, folat, serta air.
Hal tersebut membuat jus tomat menjadi minuman yang alami karena kaya akan nutrisi untuk semua orang. Lemak jenuh dan kolesterol di dalam jus ini rendah jadi cocok untuk dikonsumsi oleh siapapun. Bukan hanya itu saja, tetapi jus tomat juga mempunyai kalori yang rendah sehingga baik untuk menurunkan berat badan.
-
Pelancar Pencernaan
Penambahan berat badan terkadang bisa disebabkan oleh kesulitan mencerna makan atau istilahnya sembelit. Manfaat tomat untuk diet kali bisa membantu Anda untuk melancarkan pencernaan.
Tomat mempunyai kandungan serat yang bisa mendukung bakteri baik dalam usus. Serat itu dapat membantu Anda untuk merasa kenyang lebih lama sehingga sangat mendukung di dalam upaya menurunkan berat badan.
Membantu menurunkan berat badan bisa Anda coba untuk selalu rutin dan teratur mengkonsumsi jus tomat. Jus tomat untuk diet merupakan pilihan yang tepat karena buah tomat memiliki kandungan vitamin dan serat yang baik untuk tubuh dan bisa mendukung program diet Anda. Buah yang mudah ditemukan serta harga yang murah bisa Anda beli untuk persediaan membuat jus. Ulasan lebih lanjutnya Anda bisa melihat pada M Kitchen.